Sukses

Hidupkan Rumah dari Ruang Keluarga

Penataan ruang keluarga yang nyaman akan memberikan suasana lebih hidup di rumah Anda.

Liputan6.com, Jakarta Di kehidupan keluarga modern yang lebih menyukai konsep minimalis untuk rumah, terjadi sejumlah peleburan fungsi ruangan. Misalnya ruang tamu digabung dengan ruang keluarga, atau ruang makan digabung dengan ruang keluarga. Bahkan ada pula yang memanfaatkan ruang keluarga untuk tidur.

Intinya, ruang keluarga bisa menjadi ruang serba guna di rumah. Para anggota keluarga bisa mengerjakan apapun di ruang ini. Maka dengan pengaturan yang baik, ruang keluarga akan nyaman bagi semua anggota keluarga.

Psikolog keluarga Ajeng Raviando, mengatakan, ruang keluarga adalah jantung rumah. Ruang keluarga yang nyaman merupakan rahasia untuk mendapatkan rumah yang lebih hidup. Kunci untuk mendapatkan ruang keluarga yang nyaman adalah melibatkan seluruh anggota keluarga untuk mengaturnya.

Sudah menjadi rahasia umum pengaturan ruang keluarga biasanya diatur oleh sang ibu. Namun, ruang keluarga adalah milik setiap anggota keluarga, sehingga perlu ditentukan bersama-sama, dari mulai tema, warna, hingga perabotnya.

"Seluruh anggota keluarga harus ikut menentukan. Dengan begini semuanya bisa nyaman untuk berlama-lama di sana," kata Ajeng dalam peluncuran katalog IKEA 2018 di toko IKEA Alam Sutera, Rabu (30/8/2017).

Saksikan video menarik berikut ini.

 

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 2 halaman

Tips Mengatur Ruang Keluarga

Setiap anggota keluarga biasanya memiliki kebutuhan berbeda dengan keluarga. Ada yang senang menonton televisi, membaca, menggambar, atau bahkan tidur.

Maka pastikan untuk menyediakan perabot yang mengakomodasi kebutuhan mereka. Misalnya, ayah dan ibu menonton televisi sambil mengobrol, anak yang hobi menggambar disediakan meja kecil untuk menyalurkan hobinya.

Pemilihan tema dan warna pun sebaiknya dipadupadankan sesuai dengan keinginan setiap anggota keluarga. Misalnya ayah menyukai warna-warna berani dan unik, ibu menyukai warna kalem, dan anak menyukai warna yang manis dan girly. Semuanya dapat dikombinasikan dari mulai cat tembok hingga warna perabot.

 

Saksikan video menarik berikut ini.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.