Sukses

Top 3 Hari Ini: Tanya Hal Ini Sebelum Tanda Tangan Kontrak Kerja

Baca tiga berita populer yang terangkum selengkapnya dalam top 3 Lifestyle, Jumat (5/5/2017).

Liputan6.com, Jakarta Setelah lelah bergumul dengan tugas-tugas sekolah hingga kuliah, rasanya bangga bisa langsung mendapatkan kerja.Namun, sebaiknya Anda harus tanyakan beberapa hal penting seputar pekerjaan sebelum tanda tangan kerja di kantor baru. 

Fenomena street art kini mulai berkembang di seluruh dunia. Tembok-tembok yang tadinya biasa saja, disulap jadi lebih indah oleh para seniman jalanan dengan beragam karya menawan. Apakah fenomena ini juga ada di Indonesia? 

Bukan hanya Nagita Slavina yang menjadi sorotan, sang ibu Rieta Amilia juga ikut menjadi perhatian, seperti saat Rieta memakai celana jeans dengan harga mencengangkan yang menjadi perbincangan netizen. 

Ketiga berita populer tersebut terangkum dalam top 3 Lifestyle pagi ini, Jumat (5/5/2017). 

1. Tanyakan 9 Hal Ini Sebelum Tanda Tangan Kontrak Kerja di Kantor

Kita perlu memastikan pekerjaan pertama itu sesuai dengan harapan dan tidak melanggar UU Tenaga Kerja. Akan lucu jadinya kalau sudah semangat, tapi ternyata di kontrak kerja banyak poin yang janggal. Baca selengkapnya di sini. 

2. Daftar Kota Menakjubkan untuk Pencinta Seni Jalanan, Ada Jakarta?

Siapa yang sangka, lukisan primitif yang sudah ada sejak ribuan tahun lamanya kini telah berkembang menjadi fenomena street art atau seni jalanan di seluruh dunia. Kerap menghiasi ruang urban di kota-kota seluruh dunia, street art merupakan bentuk seni yang berkaitan erat dengan budaya dan sejarah suatu tempat. Baca selengkapnya di sini. 

3. Celana Jeans Tambalan Ibunda Nagita Slavina Seharga Motor

Ibunda Nagita Slavina, Rieta Amilia ikut menjadi perhatian, karena mengenakan celana jeans yang jadi perbincangan para netizen. Sekilas terlihat jeans yang dipakai biasa saja, hanya tampil lebih keren dengan tambalan perca, saat diunggah di akun Instagram @fashion_nagitaslavina, netizen pun terkejut dengan harga jeans tersebut. Baca selengkapnya di sini.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini