Sukses

Cara Alami Atasi Kulit Terbakar Sinar Matahari

Berikut adalah beberapa cara alami yang dapat membantu Anda mengatasi kulit terbakar sinar matahari.

Liputan6.com, Jakarta Aktivitas di luar ruangan memang dapat menyebabkan kulit tubuh menjadi menghitam dan terbakar. Selain itu, paparan sinar matahari pun sangat berbahaya karena dapat menyebabkan risiko kanker kulit. Namun Anda tak perlu khawatir, seperti yang dilansir dari Boldsky, Jumat (9/6/2017) berikut ini adalah bahan-bahan alami yang dapat membantu Anda mengatasi kulit terbakar sinar matahari. 


1. Gel Lidah buaya
Kandungan 90 persen air yang terdapat di dalam gel lidah buaya dapat membantu menenangkan kulit yang terbakar sinar matahari. Ambil beberapa potong gel lidah buaya dan oleskan pada bagian tubuh yang terbakar. Diamkan beberapa menit dan bilas dengan air dingin. 

2. Susu
Protein, lemak, dan vitamin yang terdapat dalam susu yang bisa membantu untuk menambah produksi kolagen sekaligus menenangkan kulit Anda. Ambil sedikit susu cair dan tambahkan dengan beberapa buah es batu. Kemudian, aplikasikan pada seluruh bagian tubuh yang terbakar. 

3. Cuka Apel
Menggunakan cuka apel adalah salah satu metode penting yang dapat membantu secara efektif mengobati kulit rusak akibat sinar matahari. Ambil setengah cangkir cuka apel dan campurkan dengan setengah cangkir air. Campurkan bahan dan terapkan pada kulit yang terbakar. Tunggulah beberapa menit dan cuci dengan air.

4. Baking Soda
Menggunakan baking soda pada kulit dapat membantu penyembuhan luka bakar lebih cepat akibat sinar matahari. Ambil setengah sendok baking soda dan campurkan dengan air dingin. Campurkan bahan dan terapkan pada daerah yang terbakar sinar matahari. Cuci setelah 10 menit, ulangi cara ini dua kali dalam satu hari untuk hasil yang lebih maksimal.

5. Teh Hijau

Teh hijau memiliki kandungan antioksidan tinggi yang dapat membantu untuk mengobati daerah yang terbakar sinar matahari dengan mudah. Seduh teh hijau dengan air panas dan biarkan hingga dingin. Setelah air dingin, terapkan air teh hijau pada kulit yang terbakar sinar matahari. 

6. Mentimun
Mentimun mengandung enzim aktif yang dapat membantu menenangkan kulit terbakar sinar matahari. Ambil beberapa potongan mentimun dan gosokkan perlahan pada kulit sambil dipijat lembut. Bilas dengan air dingin.

7. Minyak Kelapa
Minyak kelapa adalah obat yang sangat baik dapat mengatasi kulit rusak akibat sinar matahari. Karena asam laurat yang terdapat dalam minyak kelapa, dapat membantu untuk membalikkan kerusakan pada kulit. Ambil beberapa minyak kelapa dan hangatkan sebentar. Lalu, oleskan pada bagian kulit yang terbakar sambil dipijat lembut. 

8. Oatmeal
Oatmeal memiliki sifat anti inflamasi dan antioksidan yang dapat membantu pengelupasan kulit secara alami. Coba campurkan oatmeal dengan yoghurt secukupnya. Terapkan pada bagian kulit yang terbakar sambil dipijat lembut. Kemudian, bilas hingga bersih.

Ine Yulita Sari

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.