Sukses

Kreasi Magnet Kulkas Bak Album Foto

Berikut ini tutorial mengkreasikan foto-foto kenangan menjadi magnet kulkas.

Liputan6.com, Jakarta Sebagian orang pasti masih menyimpan foto-foto kenangan antara Anda dan keluarga atau orang terdekat. Mungkin, kumpulan foto tersebut hanya tersimpan di album keluarga dan jarang dilihat lagi.

Jangan dibiarkan berdebu atau tersimpan tanpa tahu kapan Anda akan melihatnya lagi. Jika tak ada ruang cukup untuk memajang foto-foto tersebut di rak, Anda mungkin bisa menjadikannya magnet kulkas di rumah sehingga momen tersebut tidak dilupakan begitu saja.

Seperti dilansir dari Brightside.me pada Senin (30/5/2016), sebuah video Do It Yourself atau DIY dengan durasi tak lebih dari 1 menit akan memperlihatkan pada Anda bagaimana cara agar foto-foto kenangan tetap hidup di rumah Anda. Pertama-tama, Anda pastinya harus membongkar kumpulan foto yang akan dipajang dan beberapa tutup toples bumbu masak berbahan besi.

Lalu, tandai foto tersebut sesuai dengan ukuran tutup toples bumbu lalu potong mengikuti outline. Setelah itu, dengan menggunakan bahan kardus agar kokoh, tandai kembail mengikuti ukuran foto tersebut lalu potong dan tempel dengan lem.

Setelah menyatu dengan sempurna, ambil tutup toples bumbu dan beri sedikit lem lalu tempelkan foto tersebut ke dalamnya. Langkah akhir dari proses ini dengan menggunakan magnet pada bagian belakang tutup toples bumbu tersebut dan kemudian tempelkan pada kulkas Anda. Lakukan hal yang serupa untuk foto kenangan lainnya.

Berikut ini video ini selengkapnya.

 

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.