Sukses

Tips Kecantikan: Cara Make-up `Mata Kucing`

Ingin melukis mata dengan metode apa? Berikut ulasan tips kecantikan yang membahas tentang make-up mata.

Liputan6.com, Jakarta- Meow! Salah satu make-up mata yang sedang populer di dunia adalah mata kucing. Mata kucing memberikan tambahan volume pada kelopak mata yang menjadikan wanita terlihat semakin menarik saat berhadapan dengan lawan jenis. Namun, memang mata kucing tidak akan bisa dapatkan secara instan karena butuh kesempurnaan dan latihan berulang-ulang. Tenang, berikut ada tips kecantikan sehingga tidak usah ragu lagi untuk mencoba mengaplikasikan mata kucing seperti yang dilansir dari Health.com, Minggu (23/11/2014):


Pilih Eyeliner

Pilihlah eyeliner cair atau pensil yang waterproof (tidak luntur ketika terbasuh air). Dengan kandungan yang waterproof tersebut, seni indah yang terlukis di kelopak mata Anda dapat bertahan sepanjang malam. Pastikan Anda nyaman menggunakan eyeliner tersebut.


Bangun Pondasi

Tutup mata Anda dan buatlah garis di sepanjang tepi kelopak mata Anda. Buat garis yang lebih tipis pada sudut mata yang dekat dengan hidung maupun sudut terluar dan garis semakin menebal pada bagian tengah. Kemudian, bukalah mata Anda. Bulu mata akan terlihat lebih mencolok dan memberi kesan seksi pada mata.


Pilih Panjang Ekor

Setelah pondasi dibuat, masih ada satu langkah lagi yang harus dilakukan, yaitu menentukan panjang ekor pada sudut mata terluar. Garis tipis yang sudah terlukis sebagai pondasi ditempelkan lagi dengan eyeliner. Sebelumnya, tentukan berilah titik di sudut mata terluar Anda sebagai titik yang bisa dijadikan paduan panjang Anda melukis garis dengan eyeliner. Jika ingin terlihat natural, sebaiknya tidak melebihi panjang ujung alis. Pastikan juga panjang ujung kanan dan kiri adalah sama.

Selamat mencoba tips kecantikan mata kucing ini!

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.