Sukses

Mie Gerujuk, Sajian Spesial di Coffee Kampoeng

Restoran Coffee Kampoeng di Medan hadirkan menu spesial Mie Gerujuk.

Liputan6.com, Medan Bagi sebagian orang terutama mereka yang sering melakukan wisata kuliner dengan berkunjung ke suatu kafe, pastinya selalu ingin merasakan nikmatnya menu makanan yang khas dari kafe tersebut.

Seperti halnya di Kota Medan, bagi Anda pecinta kuliner yang ingin merasakan menu khas dari salah satu kafe, tidak ada salahnya Anda mendatangi Coffee Kampoeng (CK) yang terletak di Kecamatan Marelan, Jalan Platina 7B, Titi Papan, Sumatera Utara ini. Pastinya, nuansa kampung yang ditawarkan akan membuat Anda betah berlama-lama.

Menurut pemiliknya, Yusuf Hamdani, nuansa kampung yang disediakan bertujuan untuk membuat para pengunjung bisa menikmati suasana pedesaan yang masih asri dan nyaman pada saat menikmati menu-menu yang mereka sajikan. "Konsepnya tidak terlepas dari nuansa kampung yang didukung oleh pohon-pohon rindang. Jika orang merasa nyaman, pasti akan datang lagi,” kata Yusuf.



Mengenai menu unggulan, Yusuf menawarkan menu Mie Gerujuk sebagai menu unggulan yang dihadirkan oleh Coffe Kampoeng dengan harga Rp 20.000 per porsinya, di mana untuk satu porsi dapat dinikmati oleh dua orang sekaligus. "Mie Gerujuk ini berasal dari masakan Jawa. Mienya berasal dari ifu mie dengan konsep yang telah dibentuk bulat kemudian dengan kuah yang kental dicampur seafood, pastinya nikmat, karena kuahnya meresap ke dalam mienya,” jelas Yusuf.



Yusuf mengaku, untuk menu unggulannya tersebut pihaknya selalu berusaha memenuhi permintaan pembeli yang semakin hari semakin banyak. “Bulan Mei nanti kita akan buka lebih cepat. Selama ini kita hanya buka dari sore hingga malam. Karena banyaknya permintaan, kita akan buka lebih cepat,” ungkapnya.



Untuk minuman, Yusuf menuturkan bahwa ada beberapa jenis minuman yang sangat pas dinikmati setelah mengkonsumsi Mie Gerujuk seperti Strawberry Smooth Milk dan Melon Smooth Milk. “Minuman ini sangat pas dinikmati bersama Mie Gerujuk, selain rasanya yang segar juga bisa menetralkan lidah,” katanya. (Reza Perdana/ret)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini