Sukses

Pakan Tercemar Dioksin, 4.700 Peternakan Ditutup

Sebanyak 4.700 peternakan yang tersebar di seluruh Jerman ditutup akibat Dioksin yang mencemari pakan ternak.

Liputan6.com, Berlin: Sebanyak 4.700 peternakan yang tersebar di seluruh Jerman ditutup akibat Dioksin yang mencemari pakan ternak tersebut, demikian dikatakan Juru Bicara dari Departemen Pertanian Jerman seperti dilansir medindia.net, Jumat (14/1).
 
Dalam pernyataan resminya, Kementerian Agrikultur Jerman menyatakan bahwa kebijakan tersebut ditempuh setelah pemerintah menerima hasil resmi uji laboratorium. Uji kandungan dioksin pada sampel daging dan telur dari beberapa peternakan di Eropa Tengah itu menunjukkan hasil positif terkontaminasi dioksin.
 
“Sejauh ini, kami belum menerima laporan atau keluhan medis terkait kandungan dioksin dalam produk ternak yang telanjur dikonsumsi,” ujar jubir kementerian.
 
Kendati demikian, pemerintah mengaku siap jika sewaktu-waktu ada individu atau sebagian orang yang mengaku keracunan dioksin. Karena zat kimia berbahaya itu diyakini bisa memicu kanker pada manusia.
 
Beberapa hari lalu, Inggris juga telah mewanti-wanti warganya untuk berhati-hati dalam mengonsumsi kue maupun makanan lainnya yang terbuat dari telur. Pasalnya telur yang berasal dari Jerman itu yang digunakan para produsen makanan mengandung kadar dioksin yang melampaui batas yang telah ditentukan Badan Kesehatan Uni Eropa [Baca: Telur Tercemar Dioksin Hantui Inggris].(ADO)


* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.