Sukses

6 Rahasia Awet Muda yang Dilakukan Setiap Hari

Berhenti menggunakan pemanas rambut sampai makan sayuran hijau bisa membantu Anda nampak lebih awet muda.

Liputan6.com, Jakarta Kebiasaan yang dilakukan sehari-hari ternyata bisa membawa keuntungan untuk diri sendiri. Seperti beberapa kebiasaan baik berikut ini akan membuat Anda nampak lebih awet muda. Apa saja ya kira-kira?

Seperti dilansir dari Boldsky, Kamis (27/7/2017) selain merawat kulit dan berolahraga beberapa kebiasaan ini, mulai dari makan sayuran hijau sampai mampu mengelola stres akan membuat Anda awet muda. Selamat mencoba!

1. Setop pakai hair dryer

Memanaskan rambut setiap hari akan berefek pada kusamnya rambut. Jika Anda berhenti menggunakan hair dryer dan alat pemanas rambut lainnya, ini bisa memberikan efek awet muda sepanjang usia.

2. Pakai tabir surya

Dermatolog di seluruh dunia menyarankan agar semua orang memakai tabir surya untuk melindungi kulit dari paparan matahari yang dapat menyebabkan masalah kulit hingga kanker kulit. Selain itu mengoleskan tabir surya juga dapat mencegah penuaan dini.

3. Olahraga

Selain dapat meningkatkan sirkulasi darah dan kesehatan tubuh secara menyeluruh, olahraga juga dapat membantu tampilan kulit lebih segar dan sehat.

4. Kurangi asupan garam

Terlalu banyak mengonsumsi makanan asin atau mengandung garam dapat mengurangi keindahan kulit dan merusak tampilan bawah mata. Sebaiknya hindari asupan garam berlebih.

5. Berkumur 

Mencuci mulut dengan berkumur air secara rutin dapat membantu menghilangkan sisa makanan yang dapat merusak gigi. Ini juga bisa menjadi cara terbaik untuk Anda menjaga kesehatan gusi dan gigi.

6. Konsumsi protein

Mengonsumsi makanan kaya protein dapat membantu menjaga kesehatan secara menyeluruh, termasuk pertumbuhan rambut yang membuat Anda tetap awet muda dan terhindar dari kebotakan dini.

 

 

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.