Sukses

Peringatan Konten!!

Artikel ini tidak disarankan untuk Anda yang masih berusia di bawah

18 Tahun

LanjutkanStop di Sini

Penyakit Ini Bisa Sebabkan Wanita Gagal Orgasme

Kegagalan orgasme yang dirasakan wanita rupanya datang dari status kesehatan mereka, terutama jika wanita mengalami beberapa penyakit ini.

Liputan6.com, Jakarta Untuk mencapai puncak orgasme saat bercinta, ternyata status kesehatan seseorang berperan penting di dalamnya. Terutama orgasme pada wanita.

"Banyak pasien wanita saya mengaku tidak pernah merasakan orgasme saat berhubungan seks, padahal mereka nampak normal, muda, dan sehat," ujar Leah S. Millheiser, M.D., direktur program kesehatan seksual wanita dari Stanford University Medical Center.

Setelah dicermati penyebab gagalnya orgasme lantaran penyakit arteri perifer (PAD), multiple sclerosis, epilepsi, dan gangguan sistem saraf lainnya.

Millheiser menerangkan, alirah darah dan kontraksi otot menentukan intensitas orgasme wanita. Namun, pada kasus wanita dengan PAD biasanya aliran darah akan berkurang sehingga orgasme tidak dapat dirasakan sama sekali.

"Jika PAD sudah berlangsung lama, itu akan memblok pembuluh periferal sehingga pembuluh darah yang menuju ke kaki dan alat kelamin mereka terjadi penurunan," katanya dikutip dari Glamour, Rabu (24/5/2017).

Selain itu tingkat kecemasan yang tinggi dan depresi juga menjadi faktor pendukung gagalnya orgasme pada wanita.

Masalah kesehatan mental, lanjut Millheiser, dapat mengganggu wanita untuk orgasme karena otak membutuhkan fokus yang lebih keras lagi untuk merangsang hormon bahagia seperti serotonin dan dopamin.

 

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.