Sukses

Peringatan Konten!!

Artikel ini tidak disarankan untuk Anda yang masih berusia di bawah

18 Tahun

Verifikasi UmurStop di Sini

3 Tips Mengendalikan Gairah Seks yang Berkobar Selama Natal

Gairah seks dapat meningkat selama Natal, Anda bisa mengaatsinya dengan cara berikuti ini.

Liputan6.com, Jakarta Kebersamaan saat Natal sangat dinantikan oleh Anda yang sehari-hari bekerja di kantor. Menghabiskan waktu liburan Natal bersama dengan orang yang dicintai contohnya pasangan, ternyata memiliki pengaruh kuat terhadap kesehatan seksual.

Sebuah studi yang dikeluarkan Durex, badan penelitian yang berpusat di Amerika Serikat pada 2013 mengungkapkan, sebanyak 50 persen orang Inggris memiliki peningkatan gairah seks selama Natal.

Untuk menjaga kesehatan seksual Anda selama Natal 2016 ini, Anda dapat menerapkan tips berikut ini, sesuai yang dilansir pada Netdoctor, Sabtu (24/12/2016).

1. Perhatikan persediaan kontrasepsi

Bila Anda tidak ingin kebobolan hamil saat berhubungan intim selama Natal, persediaan alat kontrasepsi harus diperhatikan, terutama bagi Anda dan pasangan yang berencana untuk bepergian.

2. Bawa kondom

Meskipun Anda menggunakan alat kontrasepsi, tak ada salahnya membawa kondom selama menghabiskan liburan Natal. Hal ini sebagai bentuk perlindungan bila Anda tidak ingin hamil dan tetap nyaman berhubungan seks.

Selain itu, kondom merupakan cara yang paling efektif melindungi diri terhadap infeksi menular seksual. Persediaan kondom dapat Anda peroleh dari klinik kesehatan seksual secara gratis atau membeli kondom di apotek dan supermarket.

3. Pil kontrasepsi dan cincin vagina

Natal termasuk momen yang menjadikan Anda dan pasangan sibuk dengan berbagai acara keluarga dan perencanaan perjalanan liburan.

Jika Anda mengonsumsi pil kontrasepsi, jangan lupa minum sesuai jadwal.Simpan jadwal pengingat minum pil di ponsel Anda agar tidak lupa meminumnya.

Pun begitu saat Anda menggunakan metode cincin vagina. Jangan lupa mengatur pengingat untuk memasukkannya kembalu setelah berhubungan seks.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini