Sukses

Detik-Detik Power Bank Meledak dan Terbakar di Pesawat Rusia

Sebuah power bank tiba-tiba meledak dan terbakar dalam sebuah pesawat Aeroflot yang baru mendarat di Volgograd, Rusia.

Liputan6.com, Volgograd - Peristiwa menegangkan terjadi di dalam sebuah pesawat setelah sebuah power bank tiba-tiba meledak dan terbakar. Hal tersebut terjadi sesaat setelah pesawat Aeroflot yang terbang dari Moskow, Rusia mendarat di Volgograd.

Sebuah video memperlihatkan sejumlah penumpang terlihat tenang sambil mengelilingi kursi yang terbakar. Namun menurut laporan lain, terdapat beberapa penumpang yang panik.

Evakuasi pun segera dilakukan tak lama setelah power bank meledak dan terbakar. Seorang awak kabin menggunakan pemadam api dan sebotol air untuk memadamkan kursi pesawat yang terbakar.

"Kami telah berdiri di lorong pesawat, dan sebuah power bank tiba-tiba mengeluarkan asap dan terbakar," ujar seorang penumpang pesawat seperti dikutip dari Independent, Jumat (2/2/2018).

"Api berhasil dipadamkan kurang dari satu menit," imbuh dia. 

Berikut detik-detik terbakarnya power bank di pesawat Aeroflot Rusia:

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 3 halaman

Penumpang Turun dari Perosotan Darurat

Meski api dapat dipadamkan dengan segera, menurut keterangan saksi mata, beberapa penumpang yang panik menggunakan perosotan darurat untuk keluar dari pesawat Airbus A320 tersebut.

"Beberapa penumpang panik," ujar dia.

"Entah bagaimana, mereka mengembangkan perosotan darurat dan beberapa orang menggunakannya untuk keluar dari pesawat."

"Beberapa yang berada di dalam kabin sama sekali tidak panik dan meninggalkan pesawat dengan tangga biasa," imbuh dia.

Sejumlah sumber maskapai mengatakan, tidak ada orang yang terluka dalam peristiwa tersebut.

3 dari 3 halaman

Alat Pemadam Kebakaran Dikerahkan

Dalam video berdurasi 49 detik, sejumlah orang terdengar batuk-batuk akibat menghirup asap dari power bank yang terbakar.

"Beri aku air, cepat. Beri aku sebotol air," demikian suara penumpang terdengar dalam bahasa Rusia.

Dengan membawa alat pemadam kebakaran, seorang awak kabin bertanya kepada penumpang tentang peristiwa yang terjadi. Seorang penumpang laki-laki pun menjawab bahwa kebakaran berasal dari sebuah power bank.

Sebuah suara pun terdengar, "Tidak apa, alat pemadam kebakaran ada di sini, sudah berakhir."

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.