Sukses

Sarita Abdul Mukti Ungkap Persoalan Apartemen Mewah Milik Jennifer Dunn

Jennifer Dunn diamankan polisi karena narkoba, bagaimana kondisi apartemen mewah yang kabarnya merupakan pemberian Faisal untuk Jennifer?

Liputan6.com, Jakarta Istilah pelakor alias perebut laki orang, sepertinya mulai muncul dan heboh saat keretakan rumah tangga Sarita Abdul Mukti dan Faisal Harris tercium media. Kabar tersebut pun seketika ramai dan menjadi pusat perhatian publik.

Hal tersebut dipicu oleh video yang tengah viral di dunia maya saat itu. Di mana terlihat anak Sarita, Shafa Harris, dengan beraninya mendorong dan melabrak Jennifer Dunn di sebuah pusat perbelanjaan.

Namun, kabar tersebut kini nampaknya mulai mereda, pasalnya seperti yang diketahui, belum lama ini Jennifer Dunn diamankan oleh petugas karena keterlibatannya dengan obat-obatan terlarang.

Berbagai pertanyaan pun mulai bermunculan. Seperti soal apartemen milik Jennifer Dunn, lantas bagaimana kondisi apartemen mewah yang kabarnya merupakan pemberian Faisal untuk Jennifer?

 

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 3 halaman

Apartemen Jedun Adalah Apartemen Sewaan

"Itu kan sewa. Itu sewa kok bukan beli," ungkap Sarita mengenai apartemen mewah Jedun saat ditemui di kawasan Kapten Tendean, Jakarta Selatan, Senin (12/3/2018).

Lebih lanjut lagi, Sarita menjelaskan kalau masa sewar apartemen mewah di kawasan Pakubuwono tersebut sudah habis. Wanita berhijab ini juga menyebutkan kalau suaminya dan Jedun sudah pindah ke sebuah rumah yang dibeli oleh Faisal sendiri.

"Sepertinya sewa habis lalu mereka pindah ke rumah. Rumahnya itu suami saya beli dari jualan kami. Rumah itu dipakai karena pindah dari apartemen," jelas Sarita.

 

3 dari 3 halaman

Jedun Dipenjara, Suami Betah di Rumah

Sekarang ini Jedun memang tengah menjalani hukuman dipenjara. Sarita pun lalu mengungkapkan kalau sang suami kini lebih sering berada di rumah.

"Sekarang pulang lebih banyak di rumah karena nggak ada yang nungguin di luar. Sering di rumah," pungkasnya.

 

Reporter

Subi Akto

 

Sumber: Kapanlagi.com

 

Lihat Juga Video Terkait Berikut Ini:

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.