Sukses

Dianggap Langgar Aturan Usai Berfoto di Tol Surabaya, Ini Kata Syahrini

Mendapat banjir kritikan soal fotonya di jalan tol Surabaya, Syahrini akhirnya buka suara beri penjelasan terkait hal tersebut.

Liputan6.com, Jakarta Aksi Syahrini yang berfoto di jalan tol Surabaya baru-baru ini tampaknya menjadi perdebatan. Pasalnya, penyanyi berusia 35 tahun itu telah melanggar peraturan

Kritik pedas pun mengalir dari publik. Syahrini akhirnya memberikan penjelasan akan hal ini melalui akun Youtube-nya.

Tak hanya itu, ia juga menceritakan kronologi serta alasannya berfoto di pinggir tol Surabaya pada 5 Maret lalu. Syahrini juga mengaku tak tahu soal peraturan yang melarang mobil berhenti di jalan tol Surabaya jika bukan dalam keadaan darurat. Selain itu, Syahrini juga mengungkapkan kalau kala itu ia berhenti dengan penjagaan dari patwal.

"Sebetulnya kejadian itu aku ada show nyanyi tanggal 5 di Surabaya, tapi sudah aku klarifikasi dengan lengkap di Youtube channel aku. Rekan-rekan media bisa lihat di situ detail, bisa lihat. Kedua belah pihak sudah memahami aturan-aturan yang harus dipatuhi dan hal yang enggak boleh dilakukan. Durasinya aku bicara 1 jam di Youtube-ku," tutur Syahrini saat ditemui di kawasan kelapa Gading, Jakarta Utara, Minggu (11/3/2018).

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 2 halaman

Kronologi

Seperti penjelasan dalam channel youtube-nya, wanita kelahiran kelahiran Sukabumi ini pun lantas menjelaskan kronologi dirinya berfoto di jalan tol Surabaya. Melihat spot bagus untuk berpose, Syahrini mengaku dirinya meminta untuk berhenti sebentar selama kurang lebih dua-tiga menit di pinggir jalan.

"Lucu sih awalnya, aku lihat dari jauh ada jembatan bagus kayak di luar negeri, Coba kita turun deh dua-tiga menit, foto tiga jepretan karena aku bawa fotografer. Jadi posisinya pas landing dari Juanda, menuju hotel, sudah gitu aja sih enggak lama. Di CCTV juga cuma 1-2 menit," ungkapnya.

"Aku di pinggir jalan, bukan di tengah jalan, aku juga tidak mengetahui jika tidak boleh berhenti kalau enggak darurat. Aku bingung ya, gimana kalau orang yang kebelet pipis, karena aku sering kebelet pipis nunggu konvoi, berhenti dulu di pinggir jalan. Karena waktu itu ada bapak-bapak patwal yang ngawal, bolehlah berhenti satu menit," tuturnya,

"Dan aku kan rangkaiannya beberapa mobil, mobil di belakang juga tertinggal jadi nunggu, ya aku foto," pungkas Syahrini.

Reporter: Subi Akto

Sumber: Kapanlagi.com 

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.