Sukses

Kepergian Ozil Lemahkan Madrid

Serangan Madrid tidak sedahsyat musim lalu, sejak hilangnya Ozil. Banyak pemain menyayangkan kondisi ini, termasuk Sami Khedira.

Real Madrid membuat kejutan besar di penghujung bursa transfer. Mereka melepas gelandang serang Mesut Ozil ke Arsenal. Pemuda Jerman itu dilego karena Madrid butuh dana segar menutupi biaya pembelian Gareth Bale dari Tottenham Hotspur yang harus memecahkan rekor transfer termahal.

Dijualnya Ozil dinilai banyak pihak merupakan kesalahan fatal pengurus Madrid. Pasalnya Ozil merupakan salah satu bintang Madrid musim lalu. Eks pemain Werder Bremen itu merupakan raja assists Madrid dalam beberapa musim terakhir.

Dengan tidak adanya Ozil, penampilan Madrid menurun drastis pada musim ini. Kepergian Ozil masih diratapi rekan setimnya Sami Khedira. Pemain nasional jerman itu membenarkan kehilangan Ozil membuat Madrid agak melemah.

Khedira berharap seiring berjalannya waktu pemain-pemain baru Madrid akan bisa menutupi kekurangan pascadilegonya Ozil.

"Banyak pemain meratapi kepergian Mesut Ozil, termasuk saya. Kehilangan pemain dengan kualitas seperti Mesut berarti pelemahan tim. Tapi kami memiliki banyak pemain di tim kami dengan kualitas luar biasa," ucap Khedira kepada Kicker, Rabu (16/10/2013). (Vin)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini