Sukses

Klasemen AFC Cup: Persija Berambisi Tempel Song Lam

Persija berada di urutan ketiga dalam klasemen AFC Cup Grup H dengan raihan empat poin.

Liputan6.com, Jakarta - Persija Jakarta ngotot meraih kemenangan atas Song Lam Nghe An di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta, Rabu (14/3/2018). Macan Kemayoran ingin lolos ke fase gugur.

Saat ini, Persija berada di urutan ketiga dalam klasemen AFC Cup Grup H dengan raihan empat poin. Bambang Pamungkas dan kawan-kawan tertinggal tiga poin dari Song Lam Nghe yang berada di urutan kedua.

Bila meraih kemenangan di SUGBK, mereka akan menempel Song Lam Nge. Macan Kemayoran hanya kalah selisih gol.

Gelandang Macan Kemayoran, Rohit Chand optimistis timnya mampu menekuk wakil Vietnam itu di SUGBK. Dia ingin membantu Persija melewati fase grup AFC Cup.

"Saya pikir jika kami bermain bagus di sisa laga fase grup, maka kami punya kesempatan bagus untuk bisa lolos. Apalagi, Persija masih punya dua partai di kandang," ucap Rohit pada sesi jumpa pers di Jakarta, Selasa (13/3).

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 3 halaman

Komentar Simic

Sementara itu, striker andalan Persija, Marko Simic juga optimistis Macan Kemayoran bisa lolos ke fase gugur. Persija mematok tiga poin di laga melawan Song Lam Nghe An untuk menjaga peluang mereka lolos ke fase gugur.

"Saya pikir, kami memiliki kemungkinan yang sangat besar (lolos ke babak selanjutnya). Kami akan menghadapi Song Lam Nge An dan Johor Darul Ta'zim di SUGBK," katanya.

3 dari 3 halaman

Klasemen Grup H AFC Cup

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

  • Persija Jakarta berdiri pada 28 November 1928. Persija merupakan klub kebanggaan masyarakat Jakarta.
    Persija Jakarta berdiri pada 28 November 1928. Persija merupakan klub kebanggaan masyarakat Jakarta.

    Persija

  • Persija Jakarta berdiri pada 28 November 1928. Persija merupakan klub kebanggaan masyarakat Jakarta.
    Persija Jakarta berdiri pada 28 November 1928. Persija merupakan klub kebanggaan masyarakat Jakarta.

    Persija Jakarta

  • AFC Cup adalah kompetisi sepak bola antara klub se-Asia yang diselenggarakan oleh Konfederasi Sepak Bola Asia (AFC).
    AFC Cup adalah kompetisi sepak bola antara klub se-Asia yang diselenggarakan oleh Konfederasi Sepak Bola Asia (AFC).

    afc cup