Sukses

Penjualan Tiket Final Piala Presiden 2018 Pecahkan Rekor

Penjualan tiket final Piala Presiden 2018 memecahkan rekor.

Jakarta - Partai puncak Piala Presiden 2018 memecahkan rekor. Ya, pada edisi ketiga ini, penjualan tiket menembus Rp 5 miliar lebih. Hal itu diungkapkan SC Piala Presiden 2018, Maruarar Sirait, Sabtu (17/2/2018) di Stadion Utama Gelora Bung Karno.

Baca Juga

  • Final Piala Presiden: Pengamanan Berlapis Sambut Suporter
  • Final Piala Presiden: Singa Mania Membobol Tabungan demi Sriwijaya FC
  • Final Piala Presiden: 1.000 Petugas dikerahkan untuk Menjaga Kebersihan SUGBK

Penjualan tiket pada edisi kali ini mengalahkan edisi pertama. Pada Piala Presiden 2015, final antara Persib Bandung versus Sriwijaya FC di SUGBK disaksikan 75 ribu penonton.

"Penjualan tiket pada partai final ini memecahkan rekor, yakni mencapai Rp 5.893.740.00. Ini merupakan yang terbanyak sejak ajang ini digelar tiga kali," kata Maruarar saat jeda pertandingan PSMS Medan versus Sriwijaya FC.

Final yang digelar di SUGBK memang menjadi magnet bagi suporter yang timnya bertanding. Apalagi, finalis edisi kali ini adalah Persija Jakarta dan Bali United yang dikenal memiliki basis suporter besar.

Suporter Persija dipastikan membanjiri SUGBK karena stadion megah itu merupakan kandang bagi tim Macan Kemayoran. 

Tak mau kalah, pendukung PSMS Medan dan Sriwijaya FC juga mewarnai SUGBK, walau jumlah mereka tidak sebanyak suporter tim tuan rumah.

Selain penjualan tiket, Maruarar juga mengumumkan jumlah pedagang yang terlibat dalam partai final Piala Presiden 2018. "Jumlah pedagang kaki lima 1.603, dan 135 pedagang asongan.

 Sumber: Bola.com

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.