Sukses

5 Pemain Inggris Termahal Sepanjang Masa

Pemain-pemain ini bisa disebut paling mahal sepanjang sejarah transfer di Liga Inggris.

Liputan6.com, Jakarta - Dewasa ini, bursa transfer di sepak bola Inggris benar-benar berjalan gila. Setiap fans jelas akan menggelengkan kepala tiap kali ada tim meresmikan pemain dengan nominal yang tak seharusnya.

Pada era 2000-an, pemain sekaliber David Beckham yang punya generasi emas di sepak bola Inggris hanya dihargai 24,5 juta pounds saat didatangkan Real Madrid dari Manchester United.

Sekarang? Uang 25 juta pounds seperti tak berarti. Paling-paling uang itu hanya untuk datangkan pemain kelas papan tengah yang karier ke depannya diragukan.

Baru-baru ini, publik dibuat gempar kala Manchester City mengumumkan kedatangan Kyle Walker dari Tottenham Hotspur. Sebab, si pemain 27 tahun itu bahkan dihargai uang mencapai 50 juta pounds.

Lantas, apakah dia menjadi pemain Inggris termahal sepanjang masa? Langsung saja kita simak daftarnya dikutip Sportskeeda:

Simak video terbaik di bawah ini:

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 6 halaman

5. Rio Ferdinand (Leeds Utd ke Man Utd) - 30 juta pounds

Datang dari keluarga pesepak bola, Rio Ferdinand adalah yang terhebat di masanya. Hal itulah yang membua Manchester United mau memecahkan rekor transfer di Inggris dengan mahar 30 juta pounds.

Setelah memulai kariernya di West Ham, Ferdinand pindah ke Leeds United dengan harga 18 juta pounds. Kariernya di Leeds melesat tajam.

Dia bahkan pernah jadi bek termuda yang bermain untuk Timnas Inggris saat itu. Keuangan Leeds yang selalu merosot, membuat klub tersebut menerima tawaran lain dan akhirnya melepas Ferdinand ke Old Trafford untuk bermain di bawah Sir Alex Ferguson.

3 dari 6 halaman

4. Andy Carroll (Newcastle Utd ke Liverpool) - 35 juta pounds

Ketika Fernando Torres dijual ke Chelsea, Liverpool membutuhkan striker baru. Mereka akhirnya menjatuhkan pilihan kepada Andy Carroll yang tampil mengesankan dengan Newcastle United.

11 gol dalam setengah musim di Liga Inggris kala itu, mendorong Kenny Dalglish untuk berani menghabiskan uang 35 juta pounds untuk bujuk Carrol ke Anfield. Namun, kepindahannya ternyata menjadi bencana bagi klub maupun pemain.

Secara keseluruhan, dia hanya mencetak enam gol liga, atau hampi berharga 6 juta pounds tiap golnya. Penampilannya yang paling berkesan mungkin adalah saat membawa Liverpool menang di semifinal Piala FA melawan Everton kala itu.

Carroll akhirnya pindah ke West Ham dengan status pinjaman sebelum akhirnya dipermanenkan dengan kesepakatan senilai 15 juta poundsterling. Jelas ini merupakan kerugian besar bagi tim Anfield.

4 dari 6 halaman

3. John Stones (Everton ke Man City) - 47,5 juta pounds

John Stones menjadi bek termahal kedua saat didatangkan Manchester United pada usia 22 tahun. Penampilannya yang apik bersama The Toffes bikin harganya melonjak

Everton sebelumnya telah menolak sebanyak tiga tawaran dari Chelsea yang tawar 30 juta pounds. Tapi ketika City datang dengan iming-iming bek termahal Inggris, Everton dengan senang hati menerimanya.

Namun, Stones sejak itu gagal tampil mengesankan di bawah Pep Guardiola. Dia membuat sejumlah kesalahan mahal karena City berada di urutan ketiga. Tapi saat ini dia masih berusia 23 tahun dan jelas bisa jadi investasi jangka panjang The Citizens.

5 dari 6 halaman

2. Raheem Sterling (Liverpool ke Man City) - 49 juta pounds

Di bawah Brendan Rodgers, Raheem Sterling memiliki dua musim yang sangat bagus bersama Liverpool. Namun, dia malah berbuat ulah dalam karier terakhirnya di Anfield.

Setelah kepergian Suarez ke Barelona dan Sturridge cedera, Sterling tiba-tiba menjadi pemain utama Liverpool kala itu. Dia hanya berada di belakang Steven Gerrard dalam urutan mencetak gol.

Pada saat itu City sudah mengajukan tawaran 30 juta pounds dan 40 juta pounds, yang keduanya ditolak oleh Liverpool. Tapi, ketika The Citizens tawarkan uang 44 juta pounds (dengan bonus 5 juta pounds), jelas The Reds menerimanya, terlebih Sterling sudah menunjukkan sikap tak terpuji lantaran mangkir di beberapa sesi latihan.

6 dari 6 halaman

1. Kyle Walker (Tottenham ke Man City) - 53 juta pounds

Jika ada satu hal yang Tottenham Hotspur lakukan dengan benar adala menjual pemain kunci dengan jumlah yang luar biasa. Bos Spurs, Daniel Levy sangat mengambil banyak keuntungan dari penjualan beberapa pemain bintangnya

Sebenarnya, Walker bukan target utama City. Namun, saat Dani Alves berbelok ke Paris Saint-Germain, Guardiola tidak punya pilihan selain cari bek kanan yang cepat, seperti Walker.

Setelah terkesan memenangkan penghargaan Pemain Muda Terbaik Tahun 2011/12 dan masuk Team of the Year dua kali, Walker mengalami masalah dengan Mauricio Pochettino. Dia tak banyak diberi kesempatan karena Pochettino memilih Kieran Trippier sebagai penggantinya.

Menjual Walker jadi pilihan logis terlebih dengan statu pemain termahal Inggris. Terlebih, Spurs butuh suntikan dana segar untuk membangun stadion anyar.

I. Eka Setiawan

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.