Sukses

Montella Buka Peluang AC Milan Duetkan Bacca-Lapadula

AC Milan akan menjamu Palermo pada lanjutan pertandingan Liga Serie A Italia di San Siro, Minggu (9/4/2017).

Liputan6.com, Milan - Pelatih AC Milan Vincenzo Montella membuka peluang timnya memainkan dua striker tengah sekaligus, yakni Carlos Bacca dan Gianluca Lapadula saat melawan Palermo.

AC Milan akan menjamu Palermo pada lanjutan pertandingan Liga Serie A Italia di San Siro, Minggu (9/4/2017). Kemenangan jadi harga mati bagi Rossoneri.

“Menduetkan Bacca dan Lapadula adalah kemungkinan dan mereka telah melakukannya beberapa kali musim ini. Akhir pekan lalu, Bacca lelah, jadi saya memutuskan untuk tidak memainkan keduanya bersama-sama, bahkan jika mereka telah membuktikan bahwa itu adalah sesuatu yang mungkin,” kata Montella di Football Italia.

“Melawan Palermo akan sulit, jadi kami perlu kesabaran. Akan sulit untuk menemukan ruang melalui lini tengah. Tapi, kami masih mengumpulkan 17 poin dalam delapan laga terakhir, jadi itu perolehan rata-rata dari tim yang ingin lolos ke Eropa."

Jelang laga nanti, AC Milan juga punya kabar baik. Rossoneri bisa kembali diperkuat winger asal Spanyol, Suso.

“Suso baik-baik saja, dia telah berlatih dengan skuat sejak Selasa punya peluang bermain melawan Palermo,” Montella mengakhiri.

Suso adalah aktor kemenangan 2-1 AC Milan atas Palermo pada pertemuan pertama di Serie A musim ini.  Dalam laga tersebut, pemain 23 tahun Spanyol itu mencetak gol pembuka Milan dan merancang assist untuk gol kemenangan timnya yang diceploskan Lapadula.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.