Sukses

Jika Ganti Pemilik, AC Milan Langsung Boyong Benzema

AC Milan melihat masa depan Benzema di Real Madrid belum jelas.

Liputan6.com, Milan - Striker Real Madrid, Karim Benzema, akan menjadi target utama transfer AC Milan musim panas nanti. Bila pengambilalihan kepemilikan rampung, AC Milan langsung bernegosiasi untuk menggaet Benzema.

Seperti dilansir Tuttosport, Rossoneri melihat masa depan Benzema yang belum jelas di Santiago Bernabeu. AC Milan memiliki keyakinan Los Blancos akan memilih mempertahankan Alvaro Morata ketimbang Benzema.

Sebab, Morata merupakan produk asli didikan Real Madrid dan baru mencetak hattrick ketika timnya menang 4-2 di kandang Leganes. Benzema mungkin dilepas demi mendapatkan dana segar untuk membeli kiper anyar.

Dua Direktur AC Milan, Marco Fassone dan Massimo Mirabelli, telah mempersiapkan tawaran untuk Benzema. Kendati usia Benzema telah menginjak 29 tahun, bayaran tingga akan diterimanya sampai musim panas 2019.

Benzema sendiri sepanjang kariernya memperkuat Real Madrid telah mencetak 178 gol dari 354 penampilan. Dia bergabung dengan Los Blancos usai digaet dari Olympique Lyon pada musim panas 2009.

Kabarnya, pengambilalihan AC Milan bakal rampung pada 14 April 2017. Pemilik baru asal Tiongkok membeli saham mayoritas dari Silvio Berlusconi dengan niat menjadikan Rossoneri sebagai klub yang disegani lagi di Italia dan Eropa.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini