Sukses

Top 10 Berita Bola: Anak Angkat Ronaldo Cedera Lutut

Berita MU dan Rossi juga masuk top 10 berita bola Lipautan6.com.

Liputan6.com, Jakarta - Nama Martunis sebagai anak angkat Cristiano Ronaldo masih menjadi magnet bagi pembaca. Kabar dia mengalami cedera lutut dan harus mundur dari PS TNI menjadi yang terpopuler di kanal bola Liputan6.com hingga Senin (20/2/2017) pagi WIB.

Kemudian, terdapat artikel empat pemain yang bakal bikin Manchester United seperti Real Madrid. Artikel juga jadi salah satu terpopuler di kanal bola Liputan6com.

Selanjutnya, berita Valentino Rossi yang semakin tua dan mulai cepat lelah menjadi yang terpopuler berikutnya. Berita MotoGP tentang Rossi selalu menyita perhatian para pembaca olahraga.

Berikut daftar Top 10 berita bola hingga Senin (20/2/2017) pagi WIB:

1. Cedera Lutut, Anak Angkat Ronaldo Mundur dari PS TNI

Anak angkat Cristiano Ronaldo, Martunis mundur dari skuat PS TNI U-21. Hal itu terjadi setelah Martunis mengalami cedera lutut.

Masalah ini didapat Martunis setelah melakukan pertandingan uji coba di lapangan Kopasus Cijantung, beberapa waktu lalu. Cederanya semakin parah setelah berlatih bersama PS TNI U-21. Selengkapnya klik di sini

2. 4 Pemain Ini Bakal Bikin MU Seperti Real Madrid

Di era yang serba modern seperti saat ini, ada banyak klub yang tertarik untuk menciptakan Los Galacticos. Julukan ini terkenal setelah Presiden Real Madrid, Florentino Perez, memulai kebijakan mengumpulkan pemain-pemain hebat di Santiago Bernabeu pada 2000.

Tak sedikit pemain top yang tertarik untuk bergabung, sebut saja Zinedine Zidane, Ronaldo, Luis Figo, dan David Beckham dalam satu tim. Awalnya, semua orang mengibaratkan ini seperti mimpi di siang bolong, namun apa yang dikampanyekan Perez bukan isapan jempol belaka. Perez mampu mengumpulkan pemain top di Santiago Bernabeu. Selengkapnya klik di sini

3. MotoGP 2017: Semakin Tua Rossi Mulai Cepat Lelah

Fisik Valentino Rossi terlihat menurun sejak ia bertambah usia atau tepat setelah berulang tahun ke-38 pada 16 Februari lalu. Sebenarnya itu bukan pertanda yang baik bagi The Doctor saat ia sedang membidik gelar kesepuluh di kejuaraan grand prix balap motor musim ini.

Penurunan kondisi fisik Rossi bukan isapan jempol belaka. Pembalap Movistar Yamaha itu sendiri yang mengungkapkan bahwa dirinya merasa letih saat menjalani tes pramusim MotoGP 2017 di Sirkuit Phillip Island, Australia. Selengkapnya klik di sini

4. MotoGP: Digerecoki Marquez Saat Tes, Vinales Kian Termotivasi

5. Ronaldo Sakit Hati dengan Barcelona

6. Cuma Jadi Ban Serep di Chelsea, Fabregas Angkat Bicara

7. Kiper Juventus Tolak Tawaran Naturalisasi, PSSI Tak Sakit Hati

8. Messi dan Barcelona Ibarat Pernikahan yang Bahagia

9. Bek MU Berharap Ibrahimovic Tinggal Lama di Old Trafford

10. Awal Sempurna Real Madrid di Tengah Jadwal Berat

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini