Sukses

Juventus Jadikan Kiper MU sebagai Alternatif Penerus Buffon

Usia Gianluigi Buffon yang semakin tua memaksa Juventus segera mencari penggantinnya.

Liputan6.com, Jakarta Usia Gianluigi Buffon yang semakin menua memaksa Juventus untuk segera mencari penggantinya. Gianluigi Donnarumma, kiper Milan, disebut-sebut menjadi bidikan utama Si Nyonya Tua untuk menggantikan posisi Buffon sebagai benteng pertahanan terakhir timnya.

Namun, kiper kelahiran Italia 1999 itu bukan satu-satunya yang dibidik tim raksasa di Seri A tersebut. Sebagai alternatif, Juve juga mengarahkan radarnya ke arah Manchester United (MU). David de Gea menjadi pilihan kedua Juve untuk menjadi penerus kiper senior mereka.

Namun demikian, Juventus tidak memosisikan De Gea dan Gianluigi sebagai saingan. Porsi lebih besar tetap diberikan untuk kiper Milan itu. Adapun De Gea akan diusahakan diboyong ke Turin jika upaya untuk mendatangkan Gianluigi gagal.


“Juventus ingin menandatangani David de Gea dari Manchester United jika mereka gagal untuk mendapatkan Gianluigi Donnarumma saat mereka mempersiapkan diri untuk menggantikan Gianluigi Buffon,” demikian pernyataan sumber kepada The Sun.

Harapan Juventus untuk bisa memboyong De Gea dari Old Traford dipastikan tidak akan mudah. Pasalnya, raksasa Liga spanyol, Real Madrid, dikabarkan masih tetap ngotot untuk memboyong De Gea pada musim depan. Kegagalan membawa sang kiper pada musim lalu, tidak membuat Madrid patah arang.

Adapun untuk Donnarumma, kontrak sang pemain di Milan akan habis pada 2018 mendatang. Untuk bisa mengamankan tanda tangan sang kiper, Juve disebut-sebut siap mengeluarkan uang sebesar £ 45.2 miliar.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

  • Juventus adalah klub sepakbola asal Italia
    Juventus Football Club S.p.A atau yang biasa dikenal dengan Juventus atau Juve adalah klub sepak bola profesional asal Italia.

    Juventus

  • Serie A adalah sebuah divisi tertinggi liga sepak bola di Italia
    Serie A adalah sebuah divisi tertinggi liga sepak bola di Italia

    Serie A

  • MU merupakan akronim dari Manchester United, klub yang berlaga di kasta tertinggi sepak bola Inggris, Permier League.

    MU

  • buffon