Sukses

MotoGP Catalunya: Marquez Pole Position, Rossi Tercecer

Para pembalap Spanyol berjaya.

Liputan6.com, Catalunya - Pembalap Repsol Honda, Marc Marquez menyegel pole position untuk balapan MotoGP seri Catalunya, Spanyol, Minggu 5 Juni 2016. Itu setelah pembalap berjuluk Baby Alien itu menjadi yang tercepat di sesi kualifikasi, Sabtu (4/6/2016) malam ini.

Laju Marquez untuk menjadi yang tercepat pada sesi kualifikasi, tak terbendung setelah Jorge Lorenzo hanya mampu menempati posisi kedua. Marquez mencatatkan waktu 1 menit 43,589 detik, sedangkan Lorenzo 1 menit 44,056 detik.

Baca Juga

  • Infografis Perjalanan Karier Muhammad Ali
  • Muhammad Ali Vs Joe Frazier: Seteru dan Sahabat Abadi
  • Muhammad Ali, Juara Dunia Nan Penuh Kontroversi

Sementara itu, rekan setim Marquez, Dani Pedrosa harus puas start dari posisi ketiga. Pedrosa yang juga asal Spanyol hanya 0,3 detik lebih lambat dari Lorenzo.

Boleh dibilang, pembalap Spanyol berjaya di tanah kelahiran mereka sendiri pada sesi kualifikasi ini. Pasalnya, Hector Barbera yang juga asal Spanyol tampi mengejutkan dengan menempati posisi keempat. Pembalap tim Avintia Racing itu mencatatkan waktu 1 menit 44,322 detik.

Nasib sial harus dialami Valentino Rossi dan Maverick Vinales. Rossi terpaksa start dari posisi kelima setelah hanya mencatatkan waktu 1 menit 44,324 detik. Sementara, Vinales yang sebetulnya tampil tercepat di sesi latihan bebas, terdampar di posisi keenam.

Balapan di sirkuit Catalunya besok, sedikit spesial. Pasalnya, bentuk lintasan diubah sesuai dengan lintasan untuk Formula 1. Itu setelah tewasnya pembalap Moto2, Luis Salom pada sesi latihan bebas, Jumat kemarin.

Berikut hasil lengkap sesi kualifikasi MotoGP 2016 seri Catalunya.

Qualifying 2:
1. Marc Marquez ESP Repsol Honda Team (RC213V) 1m 43.589s
2. Jorge Lorenzo ESP Movistar Yamaha MotoGP (YZR-M1) 1m 44.056s
3. Dani Pedrosa ESP Repsol Honda Team (RC213V) 1m 44.307s
4. Hector Barbera ESP Avintia Racing (Desmosedici GP14.2) 1m 44.322s
5. Valentino Rossi ITA Movistar Yamaha MotoGP (YZR-M1) 1m 44.324s +0.735s
6. Maverick Viñales ESP Team Suzuki Ecstar (GSX-RR) 1m 44.329s +0.740s
7. Cal Crutchlow GBR LCR Honda (RC213V) 1m 44.366s +0.777s
8. Andrea Iannone ITA Ducati Team (Desmosedici GP) 1m 44.458s +0.869s
9. Danilo Petrucci ITA Octo Pramac Yakhnich (Desmosedici GP15) 1m 44.911s +1.322s
10. Andrea Dovizioso ITA Ducati Team (Desmosedici GP) 1m 45.029s +1.440s
11. Scott Redding GBR Octo Pramac Yakhnich (Desmosedici GP15) 1m 45.030s +1.441s
12. Pol Espargaro ESP Monster Yamaha Tech 3 (YZR-M1) 1m 45.218s +1.629s

Qualifying 1:
13. Aleix Espargaro ESP Team Suzuki Ecstar (GSX-RR) 1m 44.914s  
14. Bradley Smith GBR Monster Yamaha Tech 3 (YZR-M1) 1m 45.197s
15. Michele Pirro ITA Avintia Racing (Desmosedici GP14.2) 1m 45.538s  
16. Yonny Hernandez COL Aspar MotoGP Team (Desmosedici GP14.2) 1m 45.690s  
17. Eugene Laverty IRL Aspar MotoGP Team (Desmosedici GP14.2) 1m 45.885s
18. Stefan Bradl GER Factory Aprilia Gresini (RS-GP) 1m 45.892s
19. Jack Miller AUS Estrella Galicia 0,0 Marc VDS (RC213V) 1m 45.942s
20. Tito Rabat ESP Estrella Galicia 0,0 Marc VDS (RC213V)* 1m 46.205s
21. Alvaro Bautista ESP Factory Aprilia Gresini (RS-GP) 1m 46.463s

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.