Sukses

5 Pemain Kunci di Balik Kemenangan Madrid atas City

Los Blancos maju ke final usai mengalahkan Manchester City.

Liputan6.com, Madrid - Real Madrid akan bertemu rival sekota mereka Atletico Madrid di final Liga Champions, yang akan digelar 28 Mei 2016 mendatang di Milan. Los Blancos maju ke final usai mengalahkan Manchester City di Santiago Bernabeu.

Madrid lolos dengan agregat 1-0. Setelah di laga pertama semifinal bermain imbang 0-0, Madrid memastikan tempat di final usai memetik kemenangan 1-0 di laga kedua, Kamis (5/5/2016).

 

Baca Juga

  • Tantang Atletico, Ini Prediksi Ronaldo di Final Liga Champions
  • Villarreal Yakin Atasi Atmosfer 'Panas' Anfield
  • Ini yang Paling Ditakuti Rossi di Le Mans


Bermain di kandang sendiri, Madrid begitu mendominasi jalannya pertandingan sejak menit pertama. Namun, gol baru tercipta saat Gareth Bale lolos ke sisi kiri pertahanan City dan lalu melepaskan tembakan yang gagal dibendung kiper City, Joe Hart.

Papan skor mencatatnya sebagai gol bunuh diri karena bola dianggap lebih dulu mengenai kaki bek Manchester City, Fernando.

Meski begitu, seperti dilansir Marca, pernampilan Madrid secara keseluruhan cukup baik. Bukannya mengecilkan arti dan pernanan tim, berikut adalah lima pemain yang dinilai jadi kunci untuk Madrid:

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 6 halaman

Keylor Navas

Kiper asal Kosta Rika ini belum kebobolan dalam pertandingan kandang Liga Champions. Penampilan Navas sejauh ini terus meningkat.

Manchester City banyak memiliki penyerang berkualitas, tetapi mereka hanya berhasil melepaskan satu tembakan pada target di leg pertama.

Navas mampu membawa timnya meraih clean sheet ketika berhadapan dengan City di leg kedua. Navas sukses mencetak rekor di Liga Champions.

Menurut statistik Opta Jose, penjaga gawang berusia 29 tahun itu sudah sembilan kali mencetak clean sheet bersama Madrid di Liga Champions musim ini.


3 dari 6 halaman

Dani Carvajal

Produk muda Madrid ini telah membuktikan dirinya sebagai pilihan utama bek kanan. Bukan hanya baik dalam bertahan, Carvajal juga kerap ikut membantu serangan.

Jika Marcelo mengancam dari sisi kiri, Carvajal juga bermain baik di bidang lapang lainnya.

Bahkan, ia juga sanggup mematikan pergerakan pemain berbahaya City, Kevin De Bruyne.

Madrid membeli kembali Carvajal pada 2013 dengan nilai 6,5 juta euro. Sebelumnya, bek berusia 23 tahun ini dijual Madrid ke Bayern Leverkusen pada 2012 dengan nilai 5 juta euro.

4 dari 6 halaman

Luca Modric

Playmaker asal Kroasia ini menawarkan keseimbangan di lini tengah. Modric bahkan juga memiliki kebebasan lebih untuk bergabung dengan tiga penyerang di lini depan.

Peran Modric adalah pemain transisi antara pertahanan dan serangan.

Madrid membeli Modric dari Tottenham Hotspur pada 2012. Awalnya, pemain asal Kroasia itu kesulitan mendapat tempat utama. Ia kalah bersaing dengan Sami Khedira dan Xabi Alonso.

Namun, sejak kedatangan Carlo Ancelotti, Modric jadi langganan starter. Musim lalu, ia berperan besar mengantar Madrid juara Liga Champions dan Copa del Rey. Berkat kinerjanya, Madrid pun memperpanjang kontrak Modric hingga 2018.


5 dari 6 halaman

Gareth Bale

Bale sebelumnya belum pernah mencetak gol di Liga Champions musim ini. Karenanya, ia begitu bersemangat untuk menebus kesalahan di panggung besar.

Madrid lolos ke final berkat tendangan keras Bale dari dalam kotak penalti, yang tidak mampu ditahan Joe Hart. Meski, dalam tayangan ulang terlihat tendangan keras Bale tersebut sempat membentur kaki Fernando, sehingga membelokkan arah bola. Wasit pun menganggap gol itu sebagai bunuh diri Fernando.

Bale jadi andalan tim saat Ronaldo absen karena cedera. Namun, setelah pemain Portugal itu kembali ke lapangan, Bale sempat menempati posisi tengah, meski penampilannya belum efektif.

Bale bergabung dengan Madrid tahun 2013. Ia juga menjadi salah satu pemain kunci saat meraih La Decima dua tahun lalu.

"Inilah alasan saya datang ke Madrid, yakni meraih Liga Champions. Saya sudah punya koleksi satu trofi dan sekarang punya kesempatan meraihnya lagi," ujar Bale.

6 dari 6 halaman

Cristiano Ronaldo

Ronaldo memang tidak mencetak gol di leg kedua semifinal Liga Champions dinihari tadi. Namun, ia tampil sejak menit pertama, padahal baru pulih dari cedera.

Meski sempat menciptakan sejumlah peluang emas, CR7 gagal mencatatkan namanya di papan skor.

Ronaldo tidak bisa tampil pada laga pertama melawan City di Etihad, pekan lalu. Pemain asal Portugal itu terpaksa menepi karena menderita cedera hamstring usai tampil di La Liga.

Peran, mantan pemain Manchester United ini tentu sangat penting bagi tim. Dia mencetak gol di Roma. Kemudian, tiga gol melawan Wolfsburg dan sekali lagi mampu membuat perbedaan pada laga melawan City.


* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini