Sukses

INFOGRAFIS: Adu Produktif Tim Meriam London Kontra City

Laga ini bakal menjadi pembuktian siapa yang paling produktf diantara lini serang kedua tim.

Liputan6.com, London - Laga perang bintang bakal berlangsung awal pekan depan antara  Arsenal Vs Manchester City di Emirates Stadium. Laga ini bakal menjadi pembuktian siapa yang paling produktf diantara lini serang kedua tim.

Dari kubu Arsenal, ada tiga pemain yang menjadi tumpuan yakni Mesut Ozil, Aaron Ramsey, dan Olivier Giroud.

Baca Juga

  • Chelsea di Papan Bawah, Apa Kata Arsene Wenger?
  • MU Tampil Monoton, Van Gaal Dibela Mantan
  • De Gea Bantah Skuat MU Tak Harmonis

Dilihat dari statistik, ketiganya tampil cukup bagus belakangan ini. Giroud mencetak sembilan gol, Ozil dengan dua gol dan 13 assist, dan Ramsey yang mencetak tiga gol dan satu assist. 

Bahkan ketajaman trio Arsenal ini akan semakin meningkat jika Alexis Sanchez bisa diturunkan. Total dari 16 laga, The Gunners sudah mencetak 32 gol.



Sementara dari City, manajer Manuel Pellegrini akan mengandalkan trio Raheem Sterling, Kevin de Bruyne, dan Sergio Aguero.

Aguero yang sudah pulih dari cedera sejauh ini telah mencetak tujuh gol dan satu assist. Sedangkan Sterling dengan empat gol dan dua assist dan De Bruyne dengan enam gol dan satu assist. Belum lagi sokongan gelandang berkualitas seperti Yaya Toure, David Silva, dan Jesus Navas. Ketajaman trio Arsenal dan City bisa menjadi pembeda di laga ini.

"Kualitas individu City seperti Silva dan Aguero sangat bagus. Jadi kami harus berada di performa yang top untuk bisa menang," kata Wenger seperti dilansir laman resmi klub. 

"Seluruh pemain Arsenal punya kemampuan untuk membuat laga menjadi sulit. Jadi kami sangat fokus di laga ini," kata Navas menimpali. 

 

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini