Sukses

3 Pemain Diplot Tambal Posisi Boaz di Persipura

Persipura Jayapura akan berhadapan dengan Semen Padang pada laga kedua Piala Jenderal Sudirman 2015.

Liputan6.com, Jakarta - Boaz Solossa dipastikan absen saat Persipura Jayapura bertemu Semen Padang di Stadion I Wayan Dipta, Gianyar, Bali, Selasa (17/11/2015). Boaz tidak bisa tampil karena mengalami cedera saat Mutiara Hitam berhadapan dengan tim tuan rumah Bali United Pusam, Sabtu (14/11/2015).

Pelatih Persipura, Oswaldo Lessa, ternyata sudah mengantisipasi kejadian ini. Setidaknya tiga pemain sudah dipersiapkan untuk mengisi posisi Boaz. "Saya sudah temukan penggantinya. Ada tiga pemain gelandang yang akan menggantikan Boaz," ujar Oswaldo saat dihubungi Liputan6.com.

Baca Juga

  • Lucunya Wajah Ronaldo saat Luluran
  • Dinodai Insiden Berdarah, Prancis Bersikeras Gelar Euro 2016
  • Bom Stadion Paris Bukan Pertama, Ini Daftar 5 Teror di Sepak bola

"Jika Emmanuel Wanggai bertahan, maka Robertino Pugliara akan naik. Nanti bisa rotasi juga antara Robertino dan Lim Jun Sik," tambah pelatih asal Brasil tersebut.

Rencananya Oswaldo akan mencoba beberapa skema baru dengan kombinasi tiga gelandang itu. Formasi 4-4-2 ia persiapkan untuk mengisi kekosongan yang ditinggal Boaz.

Kekalahan tim Mutiara Hitam di babak adu penalti dari Bali United membuat Oswaldo ingin mengasah kemampuan anak asuhnya. Ia tidak ingin kesalahan yang sama terulang lagi.

"Harus ada latihan terus. Penalti itu momen penting. Saya sore ini akan sampaikan pada pemain, agar mereka punya rasa tanggung jawab lebih saat menghadapi adu penalti." kata Oswaldo. (Rco/Ian)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.