Sukses

Keamanan Tak Menentu, Palestina Terpaksa Pindah Kandang

Palestina akan menjamu Malaysia dan Arab Saudi.

Liputan6.com, Palestina - Dua laga kandang Palestina di babak penyisihan Piala Dunia 2018 akan digelar di tempat netral. Tidak adanya jaminan keamanan memaksa Komite Darurat Piala Dunia 2018 mengambil langkah antisipasi itu.

Seperti dilansir situs resmi FIFA, Palestina sejatinya akan menjamu dua musuh, yakni Malaysia dan Arab Saudi. Namun pihak pemerintah menyatakan bahwa situasi kemanan di negaranya sedang tidak menentu.

Terkait seruan ini, Komite keamanan FIFA kemudian menggelar rapat dengan otoritas lokal di Palestina. Hasilnya, komite keamanan FIFA menilai masalah kemanan tak bisa dikompromikan sehingga Palestina harus menggelar kedua laga tersebut di tempat netral.

Situasi ini juga menyebabkan jadwal laga berubah. Palestina Vs Arab Saudi yang seharusnya digelar 5 November 2015 mundur ke 9 November 2015. Sedangkan duel Malaysia tetap digelar 12 November 2015.  FIFA sendiri telah menghubungi Asosiasi Sepak Bola Palestina. Mereka meminta kepastian mengenai lokasi baru yang aman di kawasan Asia. (Jon/Rco)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini