Sukses

Lorenzo Asapi Marc Marquez di Kualifikasi Moto GP Ceko

Lorenzo menjadi yang tercepat di sirkuit favoritnya, Brno.

Liputan6.com, Brno: Pembalap Movistar Yamaha, Jorge Lorenzo berhasil mengasapi pembalap Honda Repsol, Marc Marquez usai keluar sebagai yang tercepat di sesi kualifikasi Moto GP Republik Ceko di Sirkuit Brno, Sabtu (15/8/2015). Lorenzo mencatatkan waktu lap tercepat 1 menit 54,989 detik.

Pembalap asal Spanyol itu unggul 0,074 detik dari Marquez yang berada di posisi dua. Sedangkan posisi ketiga direbut Valentino Rossi. Dia mencatatkan waktu 1 menit 55,353 detik.

Ini sesuatu yang jarang bagi Rossi bisa mendapatkan start di barisan terdepan. Seperti yang sudah disinyalirnya jika sirkut Brno memang cukup bersahabat bagi Yamaha.

Lorenzo tak butuh waktu lama untuk mendapatkan catatan waktu tersebut. Dia sudah mencapai catatan waktu terbaik di lap ke-5 dari 7 lap yang dilalui. Top speed Lorenzo mencapai 308 km/jam. (Def/Tho)

HASIL KUALIFIKASI:

1. Jorge Lorenzo ESP Movistar Yamaha MotoGP (YZR-M1) 1m 54.989s [Lap 5/7] 308km/h (Top Speed)
2. Marc Marquez ESP Repsol Honda Team (RC213V) 1m 55.063s +0.074s [6/7] 309km/h
3. Valentino Rossi ITA Movistar Yamaha MotoGP (YZR-M1) 1m 55.353s +0.364s [7/7] 306km/h
4. Andrea Iannone ITA Ducati Team (Desmosedici GP15) 1m 55.390s +0.401s [6/7] 311km/h
5. Bradley Smith GBR Monster Yamaha Tech 3 (YZR-M1) 1m 55.460s +0.471s [6/7] 309km/h
6. Andrea Dovizioso ITA Ducati Team (Desmosedici GP15) 1m 55.935s +0.946s [6/7] 315km/h
7. Maverick Viñales ESP Team Suzuki Ecstar (GSX-RR)* 1m 55.954s +0.965s [6/7] 303km/h
8. Pol Espargaro ESP Monster Yamaha Tech 3 (YZR-M1) 1m 55.955s +0.966s [2/3] 309km/h
9. Dani Pedrosa ESP Repsol Honda Team (RC213V) 1m 55.969s +0.980s [6/7] 309km/h
10. Cal Crutchlow GBR CWM LCR Honda (RC213V) 1m 56.192s +1.203s [6/7] 308km/h
11. Hector Barbera ESP Avintia Racing (Desmosedici GP14 Open) 1m 56.399s +1.410s [5/7] 309km/h
12. Yonny Hernandez COL Octo Pramac Racing (Desmosedici GP14.2) 1m 56.739s +1.750s [5/7] 307km/h

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini