Sukses

Ultah ke-22, Sinar Bintang Muda Real Madrid Meredup

Bintang muda Madrid ini masih kalah bersaing dengan pemain depan Madrid lainnya.

Liputan6.com, Madrid: Sinar bintang muda Real Madrid, Jese Rodriguez terus meredup. Berusia genap 22 tahun hari ini, Jese malah jarang dimainkan oleh pelatih Madrid, Carlo Ancelotti.

Sejak kembali bermain usai cedera panjang, Jese belum juga mendapatkan menit bermain yang bagus. Bahkan, Jese tampil lebih sedikit ketimbang Asier Illaramendi, pemain yang sudah tak masuk proyeksi Ancelotti.

Seperti dilansir as, Illara tercatat sudah tampil lebih lama 428 menit ketibang Jese. Jese sendiri baru tampil sebanyak 158 menit di La Liga sejak tampil di debut melawan Cornella di Piala Raja.

Apakah masa depan Jese masih di Madrid? Jawabannya mungkin bisa dilihat saat Jese hanya tampil 25 detik di laga melawan Elche, padahal sudah pemanasan selama 40 menit.

Lanjut ke halaman berikutnya----->

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 2 halaman

2


Besar kemungkinan, Jese harus hijrah dari Madrid demi tampil lebih reguler. Meski Ancelotti sendiri beberapa kali mencoba untuk memuji pemain muda ini.

Ada kemungkinan, Jey M (nama panggilannya saat menjadi rapper) bakal dipinjamkan Madrid musim depan."Tak berlebihan jika dia suatu saat bakal menjadi bintang di Piala Dunia," ujar Ancelotti sebelum Piala Dunia lalu.

Pujian tinggal pujian, tapi Jese mulai tunjukkan kekesalannya dengan Ancelotti. Seperti yang terjadi lawan Elche, dia nyaris naik pitam di pinggir lapangan karena hanya dimainkan 25 detik.

Untunglah, Karim Benzema dan asisten pelatih Fernando Hierro mampu menenangkan anak muda tersebut.

Baca Juga:

Timnas U-19 Bikin Fachri Husaini Puas

Timnas U-19 Jumpa Lawan Berat di Piala AFF

Andy Setyo, Calon Benteng Kokoh Timnas U-19

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.