Sukses

3 Gol Aguero Antarkan Manchester City Bungkam Bayern Munchen

Sergio Aguero menjadi pahlawan kemenangan Manchester City atas Bayern Munchen di Stadion Etihad.

Liputan6.com, Manchester - Sergio Aguero menjadi pahlawan kemenangan Manchester City atas Bayern Munchen di Stadion Etihad pada babak fase Grup E Liga Champions yang berlangsung pada Rabu (26/11/2014) dini hari WIB. Aguero mencetak tiga gol untuk mengantarkan City menang 3-2.

Ball possession menjadi andalan Munchen untuk mematikan permainan City yang mengandalkan kecepatan. Pada menit kesembilan, Robben memeberikan umpan terobosan lambung yang langsung disambar Sebastian Rode dengan kaki kanannya. Untungnya, Joe Hart sangat cekatan untuk menggagalkan peluang tersebut.

Dua menit kemudian, giliran Arjen Robben yang memberikan tekanan. Dia melepaskan tendangan kaki kanan dari luar kotak penalti. Bola mendatar hasil sepakannya mengarah ke kiri. Untungnya masih belum menemui sasaran.

Petaka untuk FC Hollywood terjadi pada menit ke-21. Benatia melanggar Aguero di kotak penalti. Wasit pun tak ragu mengeluarkan kartu merah untuk bek Munchen tersebut. Aguero yang menjadi eksekutor tidak menyia-nyiakan peluang. Dia mengirim bola ke pojok kiri gawang Munchen tanpa bisa dihentikan Neuer.

http://cdn0-e.production.liputan6.static6.com/medias/771926/original/087367400_1416946262-000_DV1915949.jpg

Bermain dengan sepuluh orang, Munchen kesulitan mengembangkan gaya permainannya. Alhasil, mereka pun lebih banyak dalam tekanan dan menunggu serangan balik.

Meski Munchen bermain dengan 10 pemain, tapi City tampak kesulitan membongkar solidnya pertahanan FC Hollywood. Frustasi, Lampard melepaskan tendangan keras dengan kaki kanannya pada menit ke-35. Sayang, usahanya tidak menemui sasaran.

Munchen sukses menyamakan kedudukan pada menit ke-40 Tendangan bebas Xabi Alonso yang mengarah ke pojok kanan bawah gawang City tak bisa diantisipasi oleh Joe Hart.

Empat menit kemudian, Munchen berbalik unggul. Sundulan Robert Lewandowski setelah memanfaatkan umpan Rafinha merobek gawang Joe Hart. Hingga babak pertama bubaran, FC Hollywood unggul 2-1.

Bersambung ke halaman selanjutnya ------>

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 2 halaman

Babak Kedua

Babak Kedua

Paruh kedua baru berjalan lima menit, Manchester Biru sudah mengancam gawang Neuer. Sepakan Jesus Navas dari dalam kotak penalti Munchen ditepis Neuer.

Dua menit kemudian, Milner melepaskan tendangan melengkung yang mengarah ke pojok kiri atas gawang Neuer. Tapi usaha Milner masih melebar tipis di gawang Neuer.

Memasuki menit ke-60, tempo permainan semakin tinggi. Kecepatan pemain Munchen yang bermain dengan sepuluh orang tidak kalah dengan apa yang diperagakan City.


FC Hollywood memperoleh peluang pertama di babak kedua pada menit ke-65. Robben melepaskan tendangan jarak jauh dengan kaki kanannya. Bola mendatar hasil sepakannya masih tepat dipelukan Joe Hart.

Penyelamatan gemilang dilakukan Neuer pada menit ke-70. Kiper Timnas Jerman tersebut menepis tendangan jarak jauh Lampard yang mengarah ke pojok kanan atas gawang Munchen.

http://cdn0-e.production.liputan6.static6.com/medias/771933/original/052634400_1416950363-000_DV1916108.jpg

Kemelut terjadi di kotak penalti Munchen pada menit ke-78. Kompany yang membantu serangan coba memanfaatkan kemelut tersebut dengan menyepak bola tanpa melihat gawang. Usahanya pun gagal karena bola tidak menemui sasaran.

Aguero menjadi penyelamat City. Golnya di menit ke-86 membuat skor menjadi 2-2. Gol tersebut tercipta setelah Jovetic memotong bola dari pemain Munchen. Jovetic pun mengarahkan bola ke Aguero yang menggiring bola ke kotak penalti Munchen. Tanpa ampun, penyerang Timnas Argentina itu menjebol gawang Neuer.

Saat pertandingan diperkirakan bakal berakhir imbang 2-2. Aguero muncul sebagai pembeda. Dia mencetak hatrik setelah memanfaatkan kesalahan lini belakang Munchen. Pertandingan pun berakhir dengan skor 3-2.

Hasil tersebut membuat Munchen tetap kokoh di puncak klasemen Grup E dengan 12 poin. Sementara City meraih lima poin. Laga melawan AS Roma di match day terakhir akan menentukan langkah City ke babak 16 besar.

Susunan pemain:

Manchester City: Joe Hart; Sagna (Zabaleta '69), Kompany, Mangala, Clichy; Fernando, Milner (Jovetic '66), Nasri, Navas, Lampard; Aguero

Bayern Munchen: Neuer; Benatia, Rafinha, Boateng; Alonso, Bernat, Rode (Dante '25), Hojbjerg; Ribery (Schweinsteiger '81), Lewandowski (Shaqiri '84), Robben

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini