Sukses

Rossi Berambisi Amankan Posisi Runner Up

Selain Rossi, Jorge Lorenzo dan Dani Pedrosa juga berpeluang mengamankan tempat di posisi kedua musim ini.

Liputan6.com, Phillip Island - Gelar juara MotoGP memang sudah digenggam Marc Marquez. Tapi persaingan sengit masih terlihat di arena balap khususnya bagi mereka yang memperebutkan posisi dua atau runner up klasemen.

Saat ini ada tiga pembalap yang berpeluang besar menduduki posisi tersebut. Ketiganya adalah Valentino Rossi (Yamaha), Jorge Lorenzo (Yamaha), dan Dani Pedrosa (Honda). Mereka diyakini akan bertarung sengit di tiga seri tersisa musim ini.

"Jujur, bersaing memperebutkan posisi kedua dinilai kurang menarik. Sebab tahun ini kami memiliki banyak kesempatan. Namun pertarungan ini berbeda. Meski hanya di posisi dua, saya rasa pertarungan dengan Lorenzo dan Pedrosa akan tetap berjalan seru," ucap Rossi yang dilansir Crash.

"Kami akan melanjutkan dengan memberikan yang terbaik. Kami berusaha keras agar bisa finish di depan Jorge (Lorenzo) dan Pedrosa," lanjutnya.

Saat ini Rossi masih berada di urutan dua klasemen pembalap. Pria kebangsaan Italia itu memiliki 230 poin setara dengan Pedrosa yang ada di tempat ketiga.

Sementara Lorenzo, ia yang duduk di posisi empat sudah mengantongi raihan 227 poin. Pada 19 Oktober 2014, ketiganya akan melanjutkan persaingan di GP Australia.

 

Baca juga:

Soal Reus, Bayern Muenchen Bersaing dengan 3 Klub Inggris

Mantan Bintang Chelsea Putuskan Gantung Sepatu

Diwarnai Keributan, Sriwijaya Singkirkan Persipura

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini