Sukses

Atlet Indonesia Belum dapat Penginapan di Korea Selatan

Pemerintah telat memberikan dana bagi para atlet yang akan berjuang di Asian Games 2014.

Liputan6.com, Jakarta - Atlet dayung dan berkuda Indonesia yang berangkat ke Korea Selatan untuk mengikuti ajang Asian Games 2014 belum mendapatkan tempat menginap. Kabarnya, hingga saat ini Indonesia belum membayar ongkos penginapan para atlet di wilayah Incheon.

Ketua Kontingen Indonesia, Suwarno mengatakan bahwa masalah tersebut terjadi karena pemerintah belum memberikan dana. Untuk masalah ini semuanya ditanggung oleh Kementerian Pemuda dan Olahraga.

Selain maslaah penginapan, kontingen Indonesia juga terkendala dengan pengadaan peralatan pertandingan termasuk kostum yang bakal dikenakan atlet dan para jajaran pelatih. Suwarno berharap kondisi tersebut tidak meruntuhkan semangat dan motivasi para atlet.

"Padahal sudah ada atlet dari dua cabang olahraga yang sudah berangkat ke Incheon yaitu berkuda dan dayung. Kemenpora menjanjikan kostum akan dibagikan pada 10 September pukul 11 malam. Selanjutnya pada 11 September akan digunakan untuk pengukuhan atlet," ucapnya di kantor KONI, Selasa (9/9/2014).

Pembukaan resmi Asian Games tahun ini akan digelar pada 19 September mendatang. Suwarno menjelaskan bahwa keberangkatan awal ini bertujuan untuk proses adaptasi atlet dengan suasana pertandingan.


Baca Juga:
Impian Munir Bela Tim Matador Akhirnya Terwujud
Cetak 2 Gol Inggris, Welbeck Jadi Bahan Lelucon di Twitter
Konglomerat Singapura Gagalkan Rencana MU Beli Wonderkid Portugal

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.