Sukses

Ibrahimovic: Lahm Pensiun di Saat yang Tepat

Ibrahimovic pun menganggap Piala Dunia adalah raihan tertinggi yang dapat dicapai seorang pesepak bola.

Liputan6.com, Paris - Penyerang Paris Saint Germain, Zlatan Ibrahimovic menilai keputusan Philip Lahm untuk pensiun sangat tepat. Ibra menilai Lahm sedang dalam puncak kariernya dan berhak untuk berhenti dari kariernya sebagai pemain.

"Saya tidak tahu apa yang harus saya katakan, karena ia (Lahm) sudah memenangkan Piala Dunia, jadi kenapa tidak?" ujar Ibra seperti dilansir Sportal.

"Ia (Lahm) memberikan kontribusinya dan berhenti sekarang adalah cara terbaik, jika ia mau berhenti.  Itu adalah sebuah keputusannya sendiri dan ia berhenti ketika ia berada di puncak."

http://cdn0-e.production.liputan6.static6.com/medias/707487/original/c08a7b3f55e9bc4ac18fa06e74f4a0f6-000_DV1819550.jpg

Bergabung dengan tim nasional Jerman di tahun 2004 lalu, Lahm sudah mencatatkan 113 penampilan. Puncaknya, ia sukses membawa Der Panzer menjuarai Piala Dunia 2014 ini bersama beberapa pemain lain seperti Miroslav Klose, Mario Gotze, Mesut Ozil, dan Manuel Neuer.

Alasan Lahm untuk pensiun dikarenakan ia ingin memberi kesempatan pada pemain muda di Jerman untuk tampil membela negaranya. Saat ini bek Bayern Muenchen sudah berusia 30 tahun, artinya ia sudah terbilang uzur jika masih tampil di Piala Dunia 2018.

Ibrahimovic pun menganggap Piala Dunia adalah raihan tertinggi yang dapat dicapai seorang pesepak bola bersama tim nasional. "Ia tidak dapat memberikan lebih dari ini, jadi saya pikir ia telah menyelesaikannya dengan baik."

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.