Sukses

Berlusconi Tegaskan Tak Akan Jual Milan

Berlusconi meyakinkan fans bahwa dirinya tidak punya niat untuk menjual Milan.

Liputan6.com, Milan Presiden Silvio Berlusconi, menegaskan bahwa dirinya tidak akan menjual AC Milan. Pernyataan ini disampaikan  mantan Perdana Menteri Italia itu, setelah muncul laporan Bloomberg, yang menyebutkan bahwa perusahaan telah diberi mandat untuk mencari pembeli bagi klub Serie A itu.

"Saya ingin meyakinkan fans bahwa saya tidak punya niat untuk menjual Milan," kata Berlusconi kepada wartawan, seperti dilansir Football Italia, Kamis (6/3/2014).

Perusahaan milik Berlusconi, Fininvest, telah merilis sebuah pernyataan yang isinya menyangkal kebenaran laporan Bloomberg tersebut.

"Saya tidak tahu mengapa cerita tertentu keluar," tambah CEO Adriano Galliani.

Berlusconi telah bertanggung jawab atas Rossoneri sejak 1986. Pada 26 Desember 2004 timnya tidak memilih presiden yang baru, sehingga kini dia hanya menjadi pemilik tim itu. Menurut majalah Forbes Berlusconi adalah orang terkaya di Italia.

Milan sendiri kini ditangani pelatih baru, Clerence Seedorf, menggantikan Massimiliano Allegri. Pihak klub memecat Allegri terkait dengan penampilan buruk Milan di Serie-A.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini