Sukses

Manfaat Bangun Bisnis Sambil Sebar Kebaikan

Kesuksesan bisnis tidak hanya memikirkan soal keuntungan, tetapi bagaimana kontribusi bisnis itu kepada kebaikan lingkungan sekitar.

Liputan6.com, Jakarta - Kesuksesan bisnis tidak hanya memikirkan soal keuntungan. Saat usaha yang dijalani berhasil juga memiliki tanggung jawab untuk kembali memberi terutama kepada lingkungan sekitar.

Hal ini dirasakan CEO Jungle Scout Greg Mercer. Ia mengenalkan proyek filantropi sebagai bagian paling berharga dari perusahaannya.

Mercer menemukan, kalau seseorang dan perusahaan memberikan aksi kepedulian kepada sesama, hal itu dapat berdampak luas yang begitu cepat. Salah satu langkah sederhana untuk menciptakan kepedulian dapat berdampak luar biasa.

Mercer pun selalu menantang dirinya untuk menjalani usaha dengan baik serta juga beramal. Langkahnya tersebut pun juga memiliki efek riak atau menyebar luas. Pihaknya melihat respons yang sangat positif.

Hal ini terlihat dari orang membeli produk dan juga mendukung kegiatan amal. Tak hanya itu, pemilik usaha lain juga terinspirasi untuk menyumbangkan sekitar 10 persen dari keuntungan mereka untuk amal.

Setiap bisnis akan memiliki berbagai cara untuk mengembangkan misi amal. Aapakah Anda mencoba mengumpulkan uang untuk tujuan baik, melakukan hal positif bagi lingkungan dan mendukung masyarakat sekitar, tidak ada tindakan kebaikan yang terlalu kecil.
Mercer pun membagikan alasan membangun filantropi dalam bisnis Anda, seperti dikutip dari laman Huffington Post,  Rabu (2/8/2017):

1. Jadi dermawan dan orang lain akan mengikuti

Anda memang tak bisa mengharapkan orang lain untuk bermurah hati dan berinvestasi dalam tujuan Anda jika Anda tidak menginvestasikannya sendiri. Salah satu hal penting agar kegiatan amal berhasil juga mengenai transparansi.

Ketika orang lain melihat apa yang Anda kerjakan dan proses hingga ke sana, maka orang lain juga akan mengikuti.

2. Bangun proyek yang membuat banyak orang lain terlibat di sana

Menjadi kreatif dan mulai sesuatu kegiatan yang sesuai dengan bisnis Anda akan menjadi daya tarik. Salah satu elemen kunci Mercer untuk melakukan kegiatan amal adalah nklusif dan membangun sebuah komunitas. Komunitas ini terlibat dengan konten dan diinvestasikan dalam misi kami.

3. Jangan takut untuk menyebar kebaikan

Seorang sinis mungkin menganggap satu-satunya alasan mengenai misi filantropi adalah untuk publisitas yang bagus. Meski pun hal ini tidak dapat disangkal manfaatnya, hal itu sebagai efek samping.

Jika Anda serius dengan misi amal, hal ini paling menguntungkan yang dapat Anda lakukan untuk melibatkan orang, mengumpulkan lebih banyak uang dan menyebarkan kebaikan.

Semua hal dipertimbangkan untuk dapat kembali memberi kepada lingkungan sekitar. Jadi jika Anda ingin membangun beberapa proyek amal ke dalam bisnis Anda, maka Anda tidak menyesalinya.

 

Saksikan Video Menarik di Bawah Ini:

 

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.