Sukses

Ingin Lebih Produktif? Konsumsi 7 Makanan Ini

Tahukah bahwa apa yang Anda makan merupakan cerminan diri Anda?

Liputan6.com, Jakarta - Tahukah bahwa apa yang Anda makan merupakan cerminan diri Anda? Banyak sekali orang yang tidak memperhatikan kandungan makanannya. Ketika mereka lapar, mereka hanya memakan apa yang ingin mereka makan.

Begitu pula dengan orang yang hanya fokus diet, mereka hanya mementingkan fisik dan penampilannya tanpa memikirkan risiko dalam tubuhnya.

Padahal, makanan yang kita makan dan kebiasaan diet ketat memiliki dampak serius pada fungsi otak yang dapat mempengaruhi aktivitas sepanjang hari, seperti kurang fokus dan kurang produktif.

Lalu apa saja makanan dan minuman yang dapat meningkatkan produktivitas dan kreativitas? Berikut ulasannya seperti dilansir dari Cheatsheet.com, Rabu (16/11/2016):

1. Telur

Telur kaya akan protein. Telur tak hanya membantu tubuh dalam membangun dan mempertahankan otot, tetapi juga dapat membuat Anda merasa penuh. Artinya, hanya dengan mengonsumsi telur, Anda akan berhenti merasa lapar dan tetap bisa kembali bekerja.

Namun tak hanya itu saja, telur mengandung banyak nutrisi penting, termasuk kolin. Kolin telah dikaitkan oleh banyak peneliti untuk meningkatkan kemampuan kognitif, dan bahkan meningkatkan memori.

2. Pisang

Siapa yang tidak mengenal buah yang murah, mudah untuk di makan, mudah ditemukan, dan lezat ini? Ya, pisang.

Dengan mengonsumsi sebuah pisang, dapat mengembalikan mood dan dapat menenangkan diri Anda karena pisang mengandung senyawa kimia berupa tirosin. Tak hanya itu, pisang juga memiliki dosis baik dari potassium, yang memiliki banyak efek psikologis dan fisiologis.

Salmon

3. Salmon

Salmon memiliki dampak lebih besar pada fungsi otak. Hal ini disebabkan oleh konsentrasi besar asam lemak omega dalam jaringan. Asam-asam lemak (khususnya yang ditemukan di salmon), ideal untuk neuron dan membantu mendukung jaringan otak yang sehat. Itulah yang menyebabkan mengapa pil minyak ikan tumbuh begitu liar dalam popularitas dan mengapa banyak dokter sarankan.

4. Teh

Teh memberi dosis kafein yang dapat membuat Anda lebih bersemangat dan penuh kegembiraan untuk pergi, bahkan ada pula bukti yang menyebutkan bahwa teh tertentu dapat membantu memori Anda.

Teh hijau, khususnya, telah teruji secara klinis bahwa memiliki dampak besar dalam meningkatkan kerja memori. Selain itu, teh hijau dapat membantu mencegah penyakit degeneratif, seperti demensia.

5. Wine

Jangan heran jika wine termasuk minuman yang dapat meningkatkan produktivitas dan kreativitas. Wine mengandung senyawa yang disebut resveratrol. Resveratrol dapat membantu memberikan dorongan memori dan bahkan mungkin memiliki efek anti kanker dan anti penuaan.

Cokelat Hitam

6. Cokelat Hitam

Sama seperti wine, cokelat (cokelat hitam khususnya) kaya akan senyawa tertentu yang terkait dengan peningkatan fungsi otak. Dalam hal ini, kita sedang berbicara tentang konsentrasi tinggi flavanols, yang hadir dalam biji kakao.

Ada bukti bahwa flavanol dapat menurunkan tekanan darah, membantu mengatur gula darah, dan juga terikat dengan memori dan kemampuan kognitif.

7. Kacang-kacangan

Kacang-kacangan merupakan salah satu sumber protein (selain daging dan unggas) dan merupakan makanan pengganti dalam mendapatkan lemak sehat. Ada bukti menyebutkan bahwa asupan kacang jangka panjang dapat mempengaruhi kesehatan otak yang lebih baik. Kacang-kacangan mengandung semua jenis unsur penting dalam konsentrasi tinggi, termasuk vitamin dan mineral.

Sama seperi salmon, ada kacang yang mengandung beberapa asam lemak esensial dan berharga yang dapat membantu memfasilitasi perkembangan otak dan menangkal degenerasi terkait usia. (Fitriana Monica Sari)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini